http://www.mtsn1clu.sch.id

Warnai keceriaan Hardiknas dengan lomba kebersihan kelas

Warnai keceriaan Hardiknas dengan lomba kebersihan kelas
Margasari, MTsN 1 CLU – Hari Pendidikan Nasional yang diperingati tiap tanggal 2 Mei kali ini di Madrasah Tsawaniyah Negeri 1 Candi Laras Utara diadakan pengumuman lomba kebersihan kelas. Lomba kebersihan yang sudah dimulai sejak lama ini sengaja mengambil momen penting hardiknas untuk lebih meningkatkan kesadaran siswa dan siswi bahkan para dewan guru agar lebih memperhatikan berbagai aspek penunjang tercapainya pendidikan yang lebih baik dimana salah satunya adalah faktor kebersihan.

Pada sambutan disela-sela upacara memperingati HARDIKNAS Kamad MTsN 1 CLU menegaskan “Untuk memperingati Hari Pendidikan Nasional ini hendaknya kita bisa memperkaya ilmu pengetahuan lebih banyak lagi, niscaya berjuang dengan pena sama halnya dengan para pejuang terdahulu yang berjuang dengan bambu runcing, untuk itu dalam menempuh pembelajaran yang maksimal maka lingkungan pun harus menunjang. Kebersihan lingkungan akan menjamin kita belajar lebih nyaman dan ilmu pengetahuan pun akan lebih mudah diserap”.

Sebelum pelaksanaan upacara, seluruh dewan guru, siswa serta para karyawan pun diharuskan untuk membersihkan lingkungan area kerjanya. Mulai dari ruang kantor, kelas, toilet hingga area parkir pun tak luput dalam gerakan kebersihan ini.

Untuk pemenang lomba kebersihan akan diberikan tropi bergilir dalam bulanan dan ketika dalam tiga bulan mampu mempertahankan tropinya maka akan diberikan hadiah yang lebih istimewa lagi sebagai reward untuk meningkatkan rasa menyayangi terhadap lingkungan. (Humas)

Share on Google Plus

About Unknown

MTsN 1 Candi Laras Utara - Jl. Pendidikan No. 22 Margasari Ilir Kec. Candi Laras Utara Kabupaten Tapin; Kalimantan Selatan, 71171 - E-mail : humasmtsn1clu@gmail.com Website: MTsN 1 CLU.SCH.ID
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar

Jangan hanya dibaca, silahkan berkomentar juga ya..Terima Kasih.