http://www.mtsn1clu.sch.id

Dana BOS Madrasah Di Monitoring Tim II Kemenag

Rantau – MTsN 1 CLU, Laporan penggunaan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di madrasah dilakukan pemeriksaan dan monitoring oleh tim dari Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tapin. Tim II yang berjumlah 4 orang langsung mendatangi Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Candi Laras Utara (MTsN 1 CLU) guna memeriksa penyaluran dana BOS ini. Bertempat di musholla, pihak MTsN 1 CLU yang diwakili langsung oleh Wahyudi, S.Sos selaku kepala Tata Usaha (TU) dan Hj. Pahriah selaku bendahara BOS ini pun menyiapkan berkas-berkas yang akan diperiksa.

Adapun untuk madrasah-madrasah yang datang selain dari MTsN 1 CLU, madrasah dari buas-buas hingga keladan pun diperiksa bersamaan. “Alhamdulillah laporan yang kita sampaikan diterima dan tidak ada permasalahan yang berarti,” ungkap Wahyudi.

Idealnya untuk penggunaan dana BOS ini memang harus terus dipantau oleh berbagai pihak terkait, sehingga tidak terjadi penyelewengan bahkan penyaluran yang tidak tepat. Hal senada pun disampaikan oleh Hj. Pahriah. “Penyaluran dana BOS kita sudah sesuai dengan SOP (Standar Operasional Prosedur) yang diberikan, melalui berbagai proses kita memilih serta menyalurkan dengan tepat sasaran sehingga dari dana BOS ini tidak menyalahi aturan yang berlaku,” ungkap Pahriah.

Salah satu dari program penggunaan dana BOS di MTsN 1 CLU adalah untuk membantu siswa miskin. “Kita menghindari kendala dari siswa yang tidak mampu untuk putus sekolah, pendidikan wajib belajar 9 tahun harus kita terus lakukan demi mewujudkan calon generasi penerus yang lebih baik. Buku-buku pelajaran, pengembangan kegiatan pembelajaran serta ekstra kurikuler siswa hingga pengembangan profesi guru pun menjadi hal yang harus terus kita perhatikan,” tambah Pahriah. (Rep/ FT : Andy)



Tulisan bisa di akses di web kemenag.go.id
Share on Google Plus

About Unknown

MTsN 1 Candi Laras Utara - Jl. Pendidikan No. 22 Margasari Ilir Kec. Candi Laras Utara Kabupaten Tapin; Kalimantan Selatan, 71171 - E-mail : humasmtsn1clu@gmail.com Website: MTsN 1 CLU.SCH.ID
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar

Jangan hanya dibaca, silahkan berkomentar juga ya..Terima Kasih.